Jl. Sultan Hadiwijaya No.08 Demak (0291)685013 dinpertanpangan@demakkab.go.id

BERITADinpertan PanganKaranganyar

Serap Gabah BULOG bersama Babinsa dan Penyuluh Pertanian di Kecamatan Karanganyar

Senin, 10 Maret 2025 telah diadakan kegiatan serap gabah (sergap) oleh Bulog pada petani di 2 desa yaitu Desa Wonoketingal dan Kesa Bandungrejo kecamatan Karanganyar.  Kegiatan sergap gabah didampingi oleh babinsa yakni Bapak Kuswadi, Koordinator  Penyuluh Pertanian Kecamatan Karanganyar bapak Johan Masruri bersama seluruh PPL Kec Karanganyar, serta aparat desa setempat. Upaya sergap ini sudah dilakakukan sebanyak dua kali dalam rangka penstabilan harga padi pada tingkat petani.

Tidak adanya suatu persyaratan mengenai kualitas dan kuantitas dari gabah membuat para petani percaya pada pihak Bulog untuk membeli gabahnya. Kegiatan sergap dimaksudkan agar seluruh hasil panen dari petani dapat menjadi baik dan mendapatkan keuntungan yang lumayan untuk para petani.

Walaupun cuaca mendung disertai hujan, kegiatan sergap ini tetap berjalan dengan lancar. Pihak Bulog telah membeli gabah di Wonoketingal dengan total 1.081 kg dengan harga Rp 6.500 per kilogram serta di Bandungrejo sebanyak 11 ton gabah. Dengan harga tersebut diharapkan dapat membantu petani dalam memperoleh harga yang layak serta menjaga stabilitas pasokan padi di pasaran.

Akhirnya dari beberapa pihak yang terkait dalam kegiatan serapan gabah tersebut membuat kesepakatan akan terus berkomitmen menstabilkan harga padi supaya para petani tidak mengalami kerugian dan ketahanan pangan tetap terjaga dengan baik.

Sumber: BPP Kecamatan Karanganyar

Bagikan

Recent Comments